If you keep dreaming, I just know that someday you can make your wishes come true

Sabtu, 01 Februari 2014



haloo semua akhir-akhir ini sering banget hujan ya (yaiyalah) dan biasanya banyak yang kena penyakit. iya gak? postku kali ini bakal ngasih tips supaya tetap sehat di musim hujan. sebelumnya foto yang diatas didapat dari blog komikmuslimah, recommend banget nih buat yang para muslimah (malah promosi). udah-udah balik lagi ke topik awal.
  1.   Istirahat Cukup 6-8 jam setiap harinya. jadi yaa hindari begadang dulu yaa
  2.   Tetap olahraga he-he-he
  3.   Banyak minum air putih
  4.   Hindari virus yang masuk ke tubuh
  5.   Pastikan tubuh selalu hangat
semoga bermanfaat :)


Senin, 25 November 2013

Band Indie???



Malam semua, video diatas tadi merupakan salah satu lagu favorit saya dari band indie mocca. ngomong-ngomong siapa teman-teman pembaca yang tahu atau pernah dengar tentang mocca? kalau ada yang belum tahu cari tahu di google aja ya hehehehe. karena kepanjangan kalau bahas tentang band itu sendiri. Tapi intinya, lagu-lagu dari band ini sering dijadikan sebagai soundtrack lagu drama korea. wah pokoknya udah banyak deh, dan..... band ini asalnya dari Indonesia lho, sayangnya orang Indonesia jarang tahu tentang band ini.

Rabu, 13 November 2013

#GENRE J-Pop

j-pop berasal dari kata japanese pop ini mulai populer semenjak tahun 1990-an, istilah J-pop ini pertama kali dipakai oleh J-Wave, disebuah radio fm di tokyo. mengapa memakai nama j-pop? untuk membedakan musik asing lainnya.Menurut data tahun 2006 dari International Federation of the Phonographic Industry, indukstri musik Jepang berada di peringkat kedua  di dunia setelah amerika serikat.

#GENRE Traditional Music
musik tradisional bersifat turun-menurun, musik ini juga menggunakan bahasa, gaya, tradisi khas daerah setempat. musik traditional memiliki ciri khas :

  • Dipelajari secara lisan
  • Tidak memiliki notasi
  • Sifat informal
  • Pemainnya tidak khusus
  • Syair lagu berbahasa daerah
  • Lebih melibatkan alat musik daerah
  • Bagian dari masyarakat

#GENRE POP

Pasti genre satu ini sudah tidak asing bagi kita, musik pop yang istilah awalnya dari populeradalah genre musik dari musik populer yang terkenal pada tahun 1950-an. Sebagai genre musik pop sangat eklektik sering meminjam dari gaya-gaya lain seperti urban,dance,rock,country. umumnya musik pop dianggap sebagai sebuah genre yang komersial dicatat dan banyak diminati oleh audiens

#GENRE Jazz


banyak orang menganggap bahwa musik jazz merupakan musiknya kaum elite, namun jika kita melihat ke akar jazz sendiri justru malah bertolak belakang dengan itu. jazz adalah sebuah seni ekspresi dalam bentuk musik, sering juga jazz disebut sebagai musik fundamental dalam hidup manusia dan cara mengevaluasi nilai-nilai tradisionalnya. Tradisi jazz berkembang dari gaya hidup masyarakat kulit hitam di Amerika yang tertindas. Awalnya, pengaruh dari tribal drums dan musik gospel, blues serta field hollers (teriakan peladang). Proses kelahirannya telah memperlihatkan bahwa musik jazz sangat berhubungan dengan pertahanan hidup dan ekspresi kehidupan manusia.

sumber : google
selamat datang di blog baru saya. disini saya akan memposting mengenai musik